Tutorial Cara Buat Tampilan Xiaomi Kamu Menjadi Lebih Menarik | Gadget Androidz

Tutorial Cara Buat Tampilan Xiaomi Kamu Menjadi Lebih Menarik

Halo sahabat blogger, sesuai dengan judul kali ini gadgetandroidz akan menberikan sedikit tutorial bagaimana cara membuat tampilan smartphone xiaomi kamu agar menjadi lebih menarik. Seperti yang kita tahu tampilan homescreen xiaomi itu hampir mirip dengan iphone, yaitu dengan ciri khas icon yang besar dan tanpa tombol app drawer. Nah, disini kita akan mengubah icon aplikasi pada xiaomi menjadi lebih kecil, sehingga kita akan dengan mudah memodifikasi dan mengkreasikan tampilan smartphone sesuka hati kita. Adapun cara yang akan kita gunakan ini 100% tidak membutuhkan akses root. Lalu seperti apa tampilan yang saya maksud? Silahkan lihat gambarnya dibawah ini sob.


Bagaimana sob, tertarik untuk mengubah tampilan smartphone kamu menjadi seperti gambar itu? Caranya sangat mudah sekali, yang hanya kita butuhkan hanyalah sebuah aplikasi yang bernama Zooper Widget. Zooper Widget merupakan aplikasi widget dimana kita dapat membuat widget hasil kreasi kita sendiri. Sebagai contoh membuat bentuk dan tampilan jam, menambahkan weather, date, location, dan text pada widget yang kita buat.

Terdapat 2 versi aplikasi zooper widget, yaitu versi gratisan dan versi pro, dimana pada versi pro kamu bisa men-save template widget yang telah kamu buat sehingga ketika widget kamu secara tidak sengaja terhapus, kamu masih bisa dengan mudah mengembalikannya sob, dan hal ini tidak ada pada versi gratisan. Dan satu hal lagi keunggulan dari versi pro yaitu adanya fitur Widget OnTap Action, dimana fitur ini memberikan kita kemudahan untuk mengganti fungsi widget yang telah kita pasang. Sebagai contoh ketika widget sudah terpasang dan kita klik widget itu, maka kita akan diarahkan kembali masuk ke menu edit widget, Nah dengan mengaktifkan fitur Widget OnTap Action kita dapat memilih/menggantinya dengan aplikasi yang kita mau ketika kita klik widgetnya sob.

Tidak menutup kemungkinan ada bug juga yang akan kamu temui ketika widgetmu sudah jadi sob. Sebagai contoh, angka jam pada widget kadang ga sesuai dengan jam pada smartphone kita alias melenceng sob kayak jam baterainya soak gitu, jadi lambat penyesuaian jamnya. Tapi tenang sob ada penyelesaiannya, yaitu dengan mengaktifkan fitur Widget OnTap Action dan mengarahkannya ke aplikasi clock/jam, kemudian klik widgetnya dan kembali ke homescreen maka jam pada zopper widget akan menyesuaikan dengan jam yang ada pada system smartphone kita. Memang kalau pikir-pikir ribet juga sih, tapi mau gimana lagi sob, masa bodoh lah namanya juga bug, yang penting tampilan smartphonenya jadi kece :D.

Selain zooper widget, masih ada beberapa hal yang harus kalian download, yaitu tema sebagai base tema ponsel kalian, dan tema sebagai Favorites tray yang dimana bertujuan untuk membuat icon-icon di app drawer kalian menjadi kecil. Sebelum memulai, pertama-tama download dahulu aplikasinya di playstore untuk yang free / pro jika kamu punya uang lebih. Atau bisa juga download versi pronya secara gratis di bawah ini, saya juga sudah sisipkan beberapa tema favorites tray (ditujukan bagi yang menggunakan ROM Global, kalau di ROM China tinggal search di app themes):


DOWNLOAD
http://adf.ly/4208304/xiaomi-zooper-widget



LANGKAH-LANGKAHNYA:
Tolong Baca Dahulu Tutorial Dibawah Sampai Habis ya sob.
  1. Buka aplikasi tema/themes pada xiaomi kalian.
  2. Pada kolom pencarian/search, silahkan search tema dengan judul 6+6 atau 6+7 atau 7+7 (kalau kalian menggunakan ROM Global silahkan skip langkah ini dan silahkan download tema yang sudah saya berikan di atas dan install di smartphone xiaomi kalian, kemudian lanjut menuju ke langkah nomor 5).
  3. Kita akan mendapatkan hasil beberapa tema dengan ikonnya yang kecil.
  4. Disini saya menggunakan yang 6x7 jadi pilih dan download tema dengan nama 6x7.
  5. Siapkan 1 tema lagi yang akan menjadi base/basic tampilan xiaomi kalian (bisa kalian download di aplikasi themes bawaan xiaomi, sesuaikan dengan selera), install dan gunakanlah tema tersebut.
  6. Masih di app tema xiaomi, sekarang pilih kustomisasi tema.
  7. Ganti Favorites Tray dengan tray milik tema 6x7. 
  8. Untuk wallpaper, icon, dll lain-lain bisa kalian ganti sesuai selera.
  9. Extract file Zooper Widget beserta Template yang sudah kamu download.
  10. Install APK Zooper Widgetnya, setelah itu, untuk file extract-an yang berada pada folder template kalian pindahkan ke internal storage/zooper widget/templates/*disini
  11. Pasang widget Zooper Widget pada homescreen kalian (untuk ukuran silahkan atur sesuai selera).
  12. Widget akan terpasang dalam bentuk box hitam, silahkan klik widgetnya untuk mengedit.
  13. Pilih Empty kemudian pilih Layout jika kalian ingin membuat atau mengedit template yang sudah ada. Pada menu layout ini kalian bisa memberikan modul text, kolom, warna, cuaca sesuai keiinginan kalian, akan tetapi untuk pemula mungkin akan sedikit susah dalam menggunakannnya. Jadi disini saya akan share template yang sudah jadi untuk memudahkan kalian (next >> poin 14)
  14. Pilih menu SDcard, maka akan muncul banyak tipe-tipe template yang dapat kalian gunakan untuk menghiasi homescreen xiaomi kalian.
  15. Jika sudah memilih maka kalian akan diajak menuju ke menu edit.
  16. Kalian dapat mengeditnya dengan memilih menu layout atau tekan tombol home untuk kembali ke homescreen dan lihat hasilnya. Pada menu edit, kalian dapat mengganti tulisan/text, menambahkan kolom, dll sesuai keiinginan.
  17. Selesai

Catatan
Penjelasan beberapa menu pada zooper widget:
  • Layout, berfungsi untuk mengedit ataupun membuat template baru sesuai keinginan kalian.
  • Widget Background, berfungsi untuk mengganti warna background pada template yang kalian gunakan.
  • Widget OnTap Action (Versi Pro), berfungsi untuk mengarahkan template yang kalian buat ke aplikasi-aplikasi tertentu. Contoh ketika kalian tekan dan pilih template kalian di homescreen maka kalian akan langsung di arahkan ke aplikasi yang sudah kalian setting sebelumnya. Menu ini sangat berguna menurut saya.
  • Location, untuk mengsetting lokasi awal pada widget.
  • Force update, untuk me-refresh data weather, location, maupun jam pada widget
  • Widget name, memberikan nama pada widget. sapa tahu kalian buat 20 widget pada homescreen kalian. Supaya tidak bingung ketika ingin mengeditnya pada aplikasi zooper widget, berikanlah nama pada masing-masing widget tersebut.
  • Scaling, berfungsi untuk menyesuaikan ukuran template kalian pada homescreen.
Demikianlah tutorial bagaimana cara membuat tampilan smartphone xiaomi kamu menjadi lebih menarik. Semoga sedikit tutorial diatas dapat bermanfaat. Terima kasih.


Thanks to:
-All member di grup Mifans Font & Tema Indonesia.

0 Response to "Tutorial Cara Buat Tampilan Xiaomi Kamu Menjadi Lebih Menarik"

Post a Comment