Cara Mengatasi Google Playstore Error No Connection | Gadget Androidz

Cara Mengatasi Google Playstore Error No Connection

Google Playstore adalah tempat untuk mendownload semua aplikasi dan juga game untuk android, dengan menggunakan playstore kita bisa mengunduh berbagai macam aplikasi dan game untuk android kita secara gratis dan juga mudah. Kita hanya tinggal mencari aplikasi atau game yang kita inginkan, dan selanjutnya kita klik install, cuma itu yang harus kita lakukan untuk menginstall atau mendownload aplikasi dan game untuk android kita di playstore. 


Tapi akhir-akhir ini kendala yang sering dialami oleh pengguna android adalah karena playstore yang sering error no connection atau error check your connection and try again. Padahal pada awalnya google playstore kita ini baik-baik saja, tapi tiba-tiba malah error seperti itu, padahal koneksi internet juga lancar dan paketan internet masih banyak tapi kok bisa error seperti itu. Jika error seperti itu apa yang harus kita lakukan untuk mengatasinya?

Nah jika anda mengalami error seperti itu, jangan takut dan jangan khawatir karena saya akan memberikan tutorial tentang bagaimana cara mengatasi error tersebut. Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi error tersbut. Silahkan anda coba satu per satu.


Memperbaiki Tanggal Dan Juga Waktu Smartphone Anda
Cara yang paling mudah untuk mengatasi playstore error no connection adalah dengan cara memperbaiki tanggal dan waktu pada ponsel anda. Biasanya playstore error seperti ini karena tanggal dan juga waktu di ponsel anda tidak cocok dengan tanggal dan waktu yang seharunysa. Oleh karena itu, terjadilah error no connection walaupun kita sudah terkoneksi dengan internet. Jika memang tanggal dan waktu anda error, anda bisa mengaturnya dengan masuk ke pengaturan.
  • Kemudian anda pilih tanggal & Waktu.
  • Kemudian anda klik pada tanggal dan waktu otomatis. Nah kemudian kita pilih waktu yang sudah otomatis atau disediakan pada jaringan hp anda.
  • Selanjutnya anda bisa mencentang pada pilihan zona waktu otomatis.
  • Nah dengan begitu jam dan waktu pada ponsel anda sudah terset secara otomatis. Silahkan anda coba untuk membuka google playstore, jika masih tidak bisa kita coba cara yang lainnya.


Hapus Cache Dari Playstore
Biasanya karena terlalu banyak menyimpan cache, playstore akan error seperti itu (No Connection). Cache berfungsi untuk menyimpan data internet saat kita memakai aplikasi playstore tersebut. Sehingga jika kita terlalu banyak menyimpan cache, playstore kita akan error. Lalu bagaimana cara mengatasinya? cara mengatasinya cukup dengan menghapus cache dari playstore.
  • Anda pergi ke pengaturan
  • Kemudian anda klik pada bagian aplikasi
  • Nah anda geser kebawah sampa ketemu aplikasi google playstore
  • Kemudian anda klik force close atau paksa berhenti
  • Selanjutnya anda hapus data atau cache dan biarkan proses berjalan dalam menghapus data cache. Nah setelah itu, anda restart atau jalankan ulang playstore anda. Jika masih tidak bisa kita pakai cara selanjutnya.


Logout Akun Google Dan Login Kembali
Masalah lain yang mengakibatkan playstore error no connecton adalah karena akun google yang anda pakai bermasalah. Cara mengatasinya adalah dengan cara logout atau keluar dari akun google anda, kemudian anda masuk atau login kembali.


Hapus Pembaruan Aplikasi
Cara lainya adalah dengan cara menghapus pembaruan aplikasi dari playstore. Dengan begitu kita akan mengembalikan aplikasi playstore kita seperti keadaan baru lagi. Caranya cukup mudah.
  • Pertama anda pergi ke pengaturan
  • Kemudan anda pilih menu aplikasi
  • Selanjutnya anda cari google playstore
  • Kemudian anda pilih hapus penginstall pembaruan. Nah dengan begitu playstore anda akan kembali seperti semula. Jika masih tidak bisa kita gunakan cara terakhir yaitu.


Factory Reset
Cara terakhir yang bisa kita lakukan untuk mengatasi playstore yang error no connection adalah dengan cara factory reset. Cara ini akan menghapus semua aplikasi yang anda install di smartphone anda. Dengan begitu kondisi smartphone anda akan sama seperti keadaan baru. Caranya bagaimana? Anda matikan dahulu ponsel yang anda gunakan,  kemudian masuk ke menu recovery (biasanya kebanyakan ponsel menggunakan tombol power + volume atas), kemudian di menu recovery anda pilih wipe cache + data/wipe all/cache factory reset (tampilan menu pada recovery berbeda-beda sesuai dengan ponsel anda)

0 Response to "Cara Mengatasi Google Playstore Error No Connection"

Post a Comment